Jika pembaca ingin
menggunakan mesin Laser Cutting,
pembaca harus mengetahui kemampuan dari mesin Laser Cutting tersebut. Karena jika anda menginginkan sesuatu anda
juga harus menyesuaikan dengan kemampuan mesinnya.
Penggunaan
dari mesin Laser Cutting ini tergantung
dari pemakainya yang ingin digunakan untuk apa. Mesin Laser Cutting dapat digunakan yang pertama untuk memotong, sesuai
dengan namanya. Yang kedua bisa digunakan untuk menggores, gravir, dan
melubangi.
Untuk mengetahui berbagai potensi dari mesin Laser Cutting kita harus mencobanya
sesuai dengan kemampuannya. Untuk metode cutting, sinar laser diatur agar
menembus material sehingga potongan yang anda butuhkan dapat terlepas, sehingga
anda dapat menggunakan negatif atau positifnya. Memotong dilakukan dengan
kecepatan sedang dan kekuatan besar.
Yang kedua menggores atau bisa disebut dengan marking.
Dalam metoed ini, sinar laser hanya akan merusak bagian permukaan material
sehingga meninggalkan tanda berupa goresan. Menggores dilakukan dengan
kecepatan tinggi dengan kekuatan rendah
Yang ketika gravir atau engraving. Metode ini sinar laser
diatur sehingga menggores permukaan material dengan kedalaman yang berbeda - beda, sehingga gambar / huruf yang digravir
dapat dikenali. Gravir dilakukan dengan kecepatan rendah dan kekuatan yang
sedang saja.
File yang harus disediakan jika pembaca ingin menggunakan
mesin laser cutting adalah file gambar 2D dalam bentuk vektor (vector) untuk
memotong, menggores, dan gravir. Sedangkan untuk gravir, bisa juga digunakan
file bitmap (JPEG, TIFF)
Mesin laser umumnya Cuma bisa memotong material lembaran,
karena hanya mengenal sumbu X dan Y saja. Maka karena itulah jika pembaca ingin
menggravir benda – benda yang sudah berbentuk silinder atau tabung seperti
botol, bolpen, ataupun gelas, maka dibutuhkan alat tambahan yang dapat
digunakan untuk memegangi dan memutar barang yang akan di laser. Alat pembantu
laser cutting ini biasanya disediakan oleh sebagian besar produsen – produsen
mesin laser sebagai opsi tambahan dan dapat mudah juga dipasang pada meja kerja
di mesin laser cutting. Laser 3D mengenal sumbu Z juga ada, namun umumnya Cuma
digunakan di pabrik yang melakukan proses produksi yang dilakukan secara
massal. Nama alatnya adalah epilog. Epilog merupakan alat pemutar untuk mesin
laser.
Material yang bisa dipotong menggunakan laser seperti
akrilik (berbahan plastik, ada yg transparan maupun tidak), MDF (terbuat dari
kumpulan serbuk – serbuk kayu yang dilem dan dipadatkan), triplek atau
multiplek, melamin, kayu, veneer ( bahan pelapis yang diambil dari kayu asli),
karet, kulit, karton, kain (hanya tertentu saja).
Untuk memotong atau melakukan proses gravir pada material
logam, dibutuhkan laser CO2 yang digunakan oleh kelas industri. Mesin – mesin
tersebut mengonsumsi daya yang jauh lebih besar dan membutuhkan bantuan gas
agar dapat mencapai suhu yang lebih tinggi untuk memotong logam.
Jadi untuk pemakaian mesin Laser Cutting ini tergantung dengan bahan / material apa yang ingin
para pembaca gunakan. Sekian dari artikel ini semoga berguna bagi pembacanya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar